Lagu “Sadis” Tandai Comebacknya Ika Putri
IKAPUTRI mengawali kariernya dengan berbekal timbre vocal yang lembut, artikulatif, kuat dan ekspresif. Dia muncul ketika Musik Pop Indonesia masih membuka gerbang bagi Penyanyi dengan kualitas Vokal siap laga. Tak heran, beberapa kali Ikaputri membela dan mengharumkan nama bangsa di berbagai festival internasional. Termasuk Shanghai Music Festival. Ketika kemudian melaju di industry
music, Ika mengacungkan music yang konseptual.
Lirik lagu yang naratif, Notasinya melodius dan dengan busana arransemen elegan. Ikaputri sudah merilis 3 album dengan Hits seperti “Aku Perawan”, “Mr. Judge”, “Cinta Jangan Kau Pergi” dan yang mendapat penanganan total dari Tohpati Ario, “Kusudahi Semua”. Karya Ikaputri memiliki benang
merah secara estetika yaitu bertema cinta, luka batin, patah hati, kesetiaan dan perenungan personal.
Meski tidak selalu berada di barisan terdepan arus utama, Ikaputri berhasil mempertahankan identitas musikalnya. Inilah yang membuat namanya tetap relevan, bahkan ketika hiatus nyaris satu dasawarsa.
Comebacknya medio Desember 2025 dengan lagu “Sadis” mendapat sambutan hangat.
Ikaputri tembus empat Officially Playlist bergengsi Spotify ! Seperti Bukan Cover Biasa, Fresh Find Indonesia, Musik Akhir Pekan dan Woman of Indonesia. Juga belasan Public Playlist yang apresiatif yang konsisten.
Sebuah synergy musical yang bercahaya antara Ikaputri, Composer Bebi Romeo dan Arranger Irwan Simanjuntak. Juga tentunya peran penting Trinity Optima sebagai aggregator dan support system dari Seno M. Hardjo & Team. Pada akhirnya kiprah Ikaputri adalah kisah tentang ketekunan pada
citarasa. Ika membuktikan bahwa karier music tidak harus melulu memuja viralitas dan gimmick saja. Dari suara indah yang tenang dan jujur, music menemukan gemerlap pesona dan daya tahan keabadiannya sendiri.
Sumber: Press Release
